Saat sedang membelikan tas baru untuk anak laki laki, tentunya anda mempertimbangkan keawetan tas tersebut. Tas yang awet dan tidak mudah rusak dibutuhkan untuk anak anda sehingga bisa digunakan cukup lama, serta digunakan untuk menyimpan barang barang yang cukup banyak. Tingkat keawetan tas tergantung dari jenis bahan yang digunakan. Berikut ini beberapa bahan untuk tas anak laki laki yang terkenal cukup awet.
Jenis Bahan Tas yang Awet dan Tidak Mudah Rusak
1. Tas Kanvas
Jenis bahan yang cukup umum digunakan untuk tas adalah dari kanvas. Bahan tas ini biasanya teras lebih kaku, namun ada juga yang lembut dan tidak terlalu kaku yang menggunakan bahan jenis baby canvas. Banyak tas yang dibuat dari bahan ini yang didesain tandi dan modern sehingga banyak disukai oleh anak anak. Selain itu, tasm dari bahan ini tergolong cukup awet dan tidak mudah rusak.
2. Tas Kulit
Tas dari bahan ini tergolong cukup langka dan jarang yang menggunakannya. Hal ini dikarenakan harganya yang tergolong mahal dibandingkan tas lain pada umumnya. Namun, untuk kualitas dari bahan ini tidak bisa diragukan lagi. Tas dari bahan kulit memiliki keunggulan yaitu kuat serta awet meskipun digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama. Tak heran jika tas ini hanya dipakai oleh orang orang tertentu saja.
3. Poliester
Poliester merupakan bahan tas anak laki laki yang tergolong cukup awet. Tas dengan bahan ini lebih banyak digunakan untuk tas dengan model ransel, dan beberapa merk laptop. Tidak hanya awet dan tahan lama, tas ini juga bersifat anti air sehingga bisa melindungi barang barang yang ada di dalamnya agar tidak basah. Tas dari bahan ini juga sering digunakan untuk menyimpan barang barang elektronik seperti gadget.
4. Blacu
Tas dari bahan ini tergolong cukup murah dan memiliki desain yang sangat simple. Bahan blacu merupakan turunan dari kain mori baiik yang sudah diputihkan maupun yang belum. Ciri ciri dari tas ini biasanya menggunakan serat yang sedikit kasar. Namun, tas anak laki laki dari bahan ini juga tergolong awet dan tahan lama asalkan beban yang diberikan sesuai dengan kapasitas.
5. Denim
Bahan tas selanjutnya yang cukup awet adalah tas dari bahan denim. Denim merupakan bahan dasar jeans yang merupakan katun twill. Tas dari bahan ini tergolong kokoh sehingga anda tidak perlu khawatir ketika digunakan untuk membawa barang anak anak yang cukup banyak. Ada banyak model tas dari bahan ini, mulai dari selempang hingga ransel sehingga anda bisa menyesuikan dengan keinginan anak.
6. Spunbond
Bahan tas yang satu ini memiliki bentuk kain seperti lembaran. Banyak juga yang sering menyebutnya dengan kain laken. Tas dari bahan ini biasanya dibandrol dengan harga yang cukup murah. Proses pembuatan kain dengan bahan ini melalui metode ikatan serat. Kebanyakan bahan ini sering digunakan untuk tas dengan model goodie bag. Tas anak laki laki dari bahan ini sangat cocok untuk membawa peralatan sekolah tambahan.
Itulah beberapa jenis bahan yuntuk tas yang tergolong tahan lama dan tidak mudah sobek. Tentunya setiap bahan memiliki kualitas dan harga yang berbeda beda. Selain mempertimbangkan tingkat keawetan, anda juga harus memilih tas yang sesuai dengan fungsinya agar anak bisa menggunakannya dengan baik. Seperti contohnya tas untuk anak sekolah yang membutuhkan beberapa kantong agar lebih mudah mengorganisir barang barang yang dibawa.
ADS HERE !!!